[Tips] Tetap Nyaman dan Modis Untuk Ibu Menyusui

Setelah melahirkan Rayan, sepertinya penampilan merupakan hal yang tidak saya perhatikan, kalau dibuat list mungkin berada pada nomer kesekian, mungkin 7 sampai 10. Bagi saya yang terpenting adalah mengenakan baju yang nyaman. Daster menjadi baju pilihan saya, toh saya masih dirumah saja, ngurusin Rayan sambil kerja di rumah. Namun cepat atau lambat, saya juga harus keluar dan bertemu orang banyak.

Nah, kalau begini kan yang namanya penampilan gak boleh diabaikan, walau sekedar belanja di supermarket atau bertemu dengan teman-teman, apalagi kalau ada meeting dengan klien. Yang terpenting adalah penampilan tetap oke, tanpa menggangu aktivitas menyusui. Jadi, berikut saya berbagi tips baju yang kiranya tepat untuk ibu menyusi :

  1. Kenakan Pakaian Berbahan Nyaman
    Pakaian yang bahannya nyaman tidak akan membuat ibu menyusui jadi mudah kegerahan. Jadi, usahakan untuk memilih yang bahannya paling nyaman dan sesuai dengan cuaca saat ini, ya. Pakaian berbahan katun dan kaos pada umumnya lebih mudah menyerap keringat dan tidak membuat ibu jadi bermandikan keringat.
  2. Ukuran Pakaian Harus Longgar
    Ukuran pakaian harus longgar sebab hal ini akan memudahkan ibu ketika harus menyusui buah hati. Coba bayangkan bagaimana jadinya kalau ibu mengenakan pakaian ketat ketika bepergian dan harus menyusui bayi. Sudah pasti ibu akan jadi merasa kerepotan sendiri.
  3. Gunakan Baju Atasan dengan Model Kancing
    Baju atasan dengan model kancing memang paling tepat untuk para ibu menyusui. Ketika hendak menyusui si kecil, ibu jadi tidak perlu membuka baju dari bagian bawah. Cukup membuka beberapa kancing baju, maka payudara pun dapat dikeluarkan dengan mudah.
    Selain baju atasan bermodel kancing, kini juga ada jenis baju lain yang memudahkan akses ke payudara lho. Ibu jadi bisa tetap bergaya tanpa khawatir akan kesulit menyusui deh.mataharimall.com
  4. Jangan Lupa dengan Bra Khusus Menyusui
    Bra khusus menyusui didesain untuk menunjang kenyamanan para ibu menyusui. Pilihlah bra yang tidak terlalu ketat agar proses produksi ASI bisa berlangsung lancar. Penggunaan bra berbahan kawat juga tidak terlalu direkomendasikan sebab dapat menekan saluran ASI dan membuat ibu jadi merasa tak nyaman.

Kadang saking sibuknya ngurus bayi dan rumah, saya sampai gak ada waktu untuk keluar-keluar rumah, jadi yang paling possible bisa saya lakukan disela-sela anak tertidur adalah belanja online hehehe, Belanja, jual baju di MatahariMall.com sangat mudah, banyak pilihan model, kualitas oke dan yang penting adalah harga yang terjangkau, banyak diskon pula. 😀 Buruan cek koleksinya, jangan sampai keabisan!!! Chop..chop..chop!!


Comments

4 responses to “[Tips] Tetap Nyaman dan Modis Untuk Ibu Menyusui”

  1. yang penting nyaman ya mbak, ibu saya juga hobinya dasteran kok hehehe

    1. Agreeee!!! tp jangan naik motor pake daster yaa, nanti termasuk dalam golongan ’emak-emak sen kiri beloknya ke kanan’ hahaha

  2. Tips menarik, saya baru tahu hal-hal beginian hehe.

    1. Iya. Biasanya orng suka gak aware padahal penting bgt supaya nyaman beraktivitas meski sedang menyusui.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *