Satu lagi serial Tv yang sedang saya dan abang tonton, yaitu iZombie. iZombie ditayangkan di WB (Warner Bros) Channel, jadi bagi yang berlangganan Tv kabel coba deh nonton. Kalau saya kudu download karena gak dapet channel itu.
Bagi penggemar drama investigasi, gak ada salahnya nonton iZombie. Tv series ini menyuguhkan ide baru di dunia Investigasi. Singkatnya, mahluk menakutkan pemangsa otak manusia yang kerap kali tayang di film Horror/ Fantasi, kini membantu investigasi untuk menyelesaikan kasuk-kasus kejahatan di kepolisian. Hmmmm, How could it be?? Penasaran kan??
Sebelum menonton, berikut sedikit sinopsis dan review dari saya.
Jenis Film : Crime, Horror, Comedy Drama
Produser : Rob Thomas
Produksi : DC Entertainment, Warner Bros
Season : 1
Episode : 13
Cast : Rose Mclver, Malcolm Goodwin, Rahul Kohli, Robert Buckley, David Anders
Sinopsis
Olivia ‘Liv’ Moore (Rose Mclver) adalah seorang doktor di daerah Seattle. Peristiwa ‘Boat Party’ mengubahnya menjadi zombie yang juga mengubah hidupnya. Setelah menyadari bahwa dirinya kini Zombie, Liv membatalkan pertunangannya dengan Major (Robert Buckely), karena jika dilanjutkan Liv bisa merubah orang yang dicintainya menjadi Zombie, bahkan bisa membunuh orang-orang sekitarnya, jika ia sedang dalam kondisi ‘Zombie Mode’. Tidak hanya memiliki rambut dan kulit yang putih pucat, Liv juga memiliki hasrat untuk memakan otak manusia, tanpa otak manusia ia tidak bisa bertahan hidup.
Tentu saja Liv tidak memberitahukan rahasia ‘zombie’-nya kepada keluarganya, kecuali dengan Ravi (Rahul Kohli), Bos sekaligus teman kerja Liv yang memergoki Liv sedang makan sambal pedas dan otak manusia. Pekerjaan baru Liv di bagian Forensik memberikan keuntungan baginya, karena ia dapat memakan otak dari mayat yang sedang diotopsi. Setiap kali memakan otak dari mayat korban pembunuhan, Liv mendapatkan vision / penglihatan dari korban tersebut, lebih dari itu ia juga mewarisi sifat dari korban-korbannya. Ketika korbannya adalah seorang klepto, Liv jadi memiliki keinginan untuk mencuri, ketika korbannya seorang seniman, Liv jadi memiliki keahlian melukis dsb.
Berubah sebagai seorang Zombie, tidak membuat Liv kehilangan seluruh hidup atau kepribadiannya. Liv menggunakan kemampuannya barunya untuk membantu Detektive Clive Babineaux (Malcolm Goodwin) dari Departemen Kepolisian Seattle untuk memecahkan kasus-kasus pembunuhan dan mengungkap kejahatan.
Review
Setelah nonton episode 1, saya jadi ketagihan buat nonton episode selanjutnya. Selain karena saya pecinta cerita-cerita detektif yang berbau investigasi, saya juga jadi penasaran sama kisah Liv sebagai Zombie, gimana Liv bisa melewati ini semua?? Apa keluarganya akan tau? Apa akan ada zombie lainnya?? bagaimana Liv bisa melawan tokoh antagonis, Blaine (David Anders) yang menyebarkan wabah Zombie?? dan lain-lain. Jadi saya rasa saya harus mengikuti Tv Series ini.
Saya berharap semoga ini gak ada efeknya sama kehamilan, masa ibu hamil suka nonton film crime investigastion yang banyak pembunuhannya..hmmm seharusnya sih nggak, dari beberapa sumber yang pernah saya cari, lagi pula ini gak terlalu kebawa emosi. Semoga aja nanti dedeknya punya sifat rasa ingin tau yang tinggi dan pemberani, bisa jadi detektif barangkali hehehe (cita-cita saya yang gak kesampean)
Kata abang dari dari beberapa TV series bergenre crime, iZombie ini salah satu Tv Series yang cukup mengekspose bagian dalam tubuh korban ketika melakukan otopsi, apalagi kalau filmnya dilihat dari kualitas HD, hehehe makin jelas, apalagi dalam film ini juga diperlihatkan adegan Liv yang sedang memakan otak korbannya. Eugh, saran saya sih, kalau lagi nonton iZombie jangan sambil makan, nanti gak napsu makannya.
Selain drama, iZombie juga menyelipkan sedikit humor, makanya salah satu genre-nya adalah Comedy Drama, contohnya scene keanehan Liv saat mewarisi sifat korbannya atau scene bersama dengan Ravi.
Salah satu episode favorit saya adalah saat Liv memakan otak seorang wanita yang berjiwa petualang. Di episode ini, Liv juga menjadi seorang…eitss bukan ‘seorang’ deng, melainkan zombie yang lebih bersemangat dan hidup, Yup, otak wanita petualang itu membuat Liv menjadi lebih bersemangat. Pertama kalinya juga Liv beremu dengan Lowell (Bradly James), another Zombie dan mereka memiliki hubungan spesial.
Salah satu karakter yang cukup menonjol selain Liv, adalah Major, Liv ex-Fiance. Major adalah seorang social worker, baik hati dan memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, sedikit nekat. Beberapa kali saya deg-degan saat nonton iZombie karena rasa keingintahuan Major yang tinggi membawa ia kedalam situasi berbahaya. Ketika teman serumahnya hilang begitu saja tanpa kabar, Major mencari mereka kemana-mana hingga menemukan petunjuk bahwa penculik dan pembunuh roomates-nya adalah zombie. Karakter Major memberikan story tersendiri bagi Tv Show iZombie, yang nantinya akan menemukan titik terang.
Jadi gak sabar nunggu season ke2-nya.
Leave a Reply